contact
Test Drive Blog
twitter
rss feed
blog entries
log in

Sabtu, 23 Januari 2010

Alt+ tab, dan Anda harus menggunakan Ctrl+Tab untuk berpindah ke dekstop yang lain.
+
Pada tab Actions Anda bisa mengatur bagaimana jendela bereaksi terhadap klik mouse. Halaman tab ini di bagi menjadi 4 bagian.
§ Titlebar doble-clik: Bagian ini menyediakan kotak dropdown tunggal. Anda bisa memilih shade, beberapa variasi dari maximize atau lower. Memilih Maximize, menyebabkan KDE memaksimalkan ukuran jendela saat Anda klik ganda pada titlebar-nya. Anda bisa memilih untuk memaksimalkan hanya secara vertikal atau hoisontal. Shade, menyebabkan jendela di gulung sehingga yang tertinggal hanya titlebar-nya. Klik ganda pada titlebar lagi untuk mengembalikan jendela ke ukuran normal. Anda bisa melakukan unshade secara otomatis saat Anda menempatkan mouse di atas titlebar yang telah di-shade. Cek pada Enable hover pada tab Advanced.
§ Titlebar & Frame. Bagian ini memungkinkan anda untuk mengatur apa yang terjadi saat melakukan klik pada titlebar atau bingkai jendela. Untuk jendela aktif dan yang tidak aktif hasilnya bisa berbeda.
§ Inactive Inner Window. Bagian ini memungkinkan Anda melakukan konfiguasi apa yang terjadi pada saat Anda klik pada jendela yang tidak aktif, dengan tiga tombol mouse yang tersedia.
§ Inner Window, titlebar and frame. Bagian tombol ini menungkinkanAnda untuk mengkofigurasi aksi-aksi tambahan saat kinci modifikasi di tekan dan klik mouse dilakukan pada jendela. Pilihan Anda adalah Lower, Move, Nothing, Raise, Resize, Toggle Raise and Lower.
Tab Moving memungkinkan Anda mengatur bagaimana jendela berpindah dan menempatkan diri mereka saat aplikasi di mulai. Kebanyakan opsi-opsi pada tab ini membutuhkan performa komputer yang tinggi, gunakan Anda jika mempunyai komputer yang cepat.
Pada bagian Windows opsi-opsi yang bisa Anda gunakan adalah :
§ Display content in moving windows. Isi jendela akan di tampilkan saat Anda memindahkannya.
§ Display content in resizing windows. Menampilkan isi saat mengubah ukuran jendela.
§ Animate Minimize and Restore. Animasi akan ditampilkan saat Anda melakukan minimize atau restore suatu jendela. Atur kecepatan dengan bar slider disebelah kanannya.
§ Allow Moving and Resizing of maximized windows. Jika Anda memilih opsi ini, Anda bisa menggerakkan atau mengubah ukuran jendela yang dimaksimalkan.
§ Placement digunakan untuk mengatur dimana jendela baru akan ditampilkan pada dekstop.
Bagian Snap Zones bisa Anda gunakan untuk mengatur Snap Zone (seperti daerah magnetik sepanjang sisi dekstop dan tiap jendela, yang akan membuat jendela menempel sepanjang sisi dekstop saat digerakkan di dekatnya).
§ Broder Snap Zones. Di sini Anda bisa mengatur snap zone untuk layar broder. Menggerakkan jendela di dalam jarak yang diatur akan membuatnya menempel pada tepi dekstop.
§ Window snap zone. Di sini Anda bisa mengatur snap zone untuk jendela. Jendela akan saling menempel jika saling berdekatan.
§ Snap windows only whwn overlaping. Jiak di cek, jendela tidak akan saling menempel jika saling berdekatan, mereka harus di tumpuk, dengan melakukan konfigurasi menambah atau mengurangi.
Pada tab Advanced Anda bisa mengatur jalanya jendela agar lebih baik.
Pada bagian Shading opsi yang tersedia adalah :
§ Animate. Jika opsi ini di pilih, saat melakukan shade (menggulung jendela sampai hanya menyisakan titlebar yang ditampilkan)akan ditampilkan animasi.
§ Enable hovcer. Jika opsi ini di pilih, jendela yang di-shade akan unshade secara otomatis saat pointer mouse berada diatas titlebar untuk beberapa saat. Gunakan slider pada delay untuk mengkofigurasi waktunya.
Pada bagian Active Dekstop Border jika ini di aktifkan, menggerakkan mouse pada sisi layar akan mengubah dekstop Anda. Ini berguna jika Anda ingin melakukan drag jendela dari satu dekstop ke dekstop yang lain. Anda bisa mengatur opsi ini Disable (tidak aktif yang merupakan default), Only when moving windows, atau Always enabled yang akan menyebabkan jika melakukan klik mouse pada sisi layar akan memindah Anda ke dekstop yang baru.

0

0 komentar:

Posting Komentar

Followers